STT"TRUNA JAYA DHARMA UTAMA"
Rabu, 28 April 2010
Melasti
Umat Hindu melakukan Penyucian dengan melakukan upacara Melasti atau disebut juga Melis/Mekiyis. Pada hari tersebut, segala sarana persembahyangan yang ada di Pura (tempat suci) di arak ke pantai atau danau, karena laut atau danau adalah sumber air suci (tirta amerta) dan bisa menyucikan segala leteh (kotor) di dalam diri manusia dan alam.
Di Desa Pakraman Jagaraga untuk tahun ini seperti tahun tahun sebelumnya, Melasti dilaksanakan ke Segara Sangsit Dangin Yeh.
Ada yang beda di tahun ini, kami dari STT ngaturang ayah mulai dari ngogong hingga megamel baleganjur.Dimana tahun-tahun sebelumnya hanya dilakukan oleh Sekehe Gong Gede, Gong Cenik dan Truna serta Pesaren yang sudah berumur.Dilandasi dengan keikhlasan untuk ngaturang ayah, kami pun membantu mereka dengan tulus.
Jarak jauh tidak menjadi beban buat kami, yang ada hanyalah semangat "ngiringang Ratu Betara sami"
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar